Wisata  

10 Paket Wisata Dieng Dengan Harga Murah Mulai Rp.115.000, Simak Daftar Referensi Berikut Ini

Avatar
10 Paket Wisata Dieng Dengan Harga Murah Mulai Rp.115.000, Simak Daftar Referensi Berikut Ini

www.daytekno.com – Kawasan wisata dataran tinggi dieng atau juga dikenal dengan nama dieng planteau merupakan salah satu kawasan wisata populer yang ada di kota wonosobo, jawa tengah.

Setiap hari, ratusan bahkan ribuan orang menyemut di tiap lokasi wisata yang ada di kawasan ini. Ada yang datang dari purwokerto, bandung, jakarta, tegal, cirebon, surabaya, pekalongan dan dari daerah-daerah lainnya di tanah air.

Karena banyaknya objek wisata, sebagian besar wisatawan biasanya akan menginap agar bisa mengunjungi semuanya. Mereka yang menginap tersebut, biasanya adalah para pelancong yang datang menggunakan paket wisata yang disediakan oleh beberapa jasa tour.

Jika berbicara mengenai jasa tour, khususnya ke dieng, maka kita akan menemukan banyak sekali penyedianya. Paketnya pun beragam, mulai dari perjalanan one day atau sehari, 2 hari 1 malam, hingga perjalanan 3 hari 2 malam.

Nah apabila anda sedang mencari jasa paket wisata, maka daftar penyedia jasa paket wisata dieng di bawah ini mungkin bisa dijadikan pilihan.

1. Paket tour dieng

Alamat: Jalan Raya Wonosobo – Kalibeber Mojotengah 56351 Jawa TengahWebsite: pakettourdieng.comKontak: 0812-2837-2333 (Telp/WA) – info@pakettourdieng.com (email)Operasional: Setiap hari 24 jamHarga Mulai: Rp. 200.000

Pilihan pertama adalah paket tour dieng. Anda bisa menghubungi penyedia jasa ini melalui kontak di atas atau dengan mendatangi kantor mereka secara langsung.

Beberapa pilihan yang ditawarkan yakni paket 1 hari, 2 hari 1 malam, 3 hari 2 malam, paket pendakian gunung prau, liburan keluarga dan honeymoon.

Sementara mengenai biaya masing-masing paket berkisar antara Rp. 200.000 sampai Rp. 1.650.000. Yang termahal adalah paket bulan madu yang diperuntukkan bagi para pengantin baru.

2. Dieng planteau tour

Alamat: Kauman – Leksono Wonosobo 56362 / Jalan Raya Dieng Km. 17 Wonosobo 56354Website: diengplateau.comKontak: 0812-2525-5556 / 0813-2507-1370(Telp/WA) – tour@dieng.org (email)Operasional: Senin – Sabtu (08.00 – 17.00 Wib)Harga Mulai: Rp. 150.000

Ada 4 paket yang ditawarkan yaitu perjalanan selama 1 hari, 2 hari 1 malam, 3d2n malam serta paket backpaker.

Mengenai harga dari keempat paket diatas memang belum bisa kami konfirmasikan. Namun dari beberapa informasi, harganya dimulai dari harga Rp. 150.000

Baca Juga;  Ini Dia 10 Rekomendasi Gunung di Daerah Lampung Yang Cocok Untuk Spot Pendakianmu

Oh ya, selain menyediakan jasa tour, mereka juga melayani penyewaan alat camping, rental mobil dan sepeda motor, outbound serta guide.

3. Mega tour dieng

Alamat: Jalan Lurah Sudarto, Mudal Wonosobo 56351Website: diengtravelpackages.comKontak: 0813-9265-4441 (Telp/WA) – diengtravelpackages@gmail.com (email)Operasional: senin-Sabtu (08.00 – 17.00 WIB)Harga Mulai: Rp. 150.000

Penyedia jasa tour berikutnya ialah mega tour dieng. Biro wisata yang berkantor tidak jauh dari kota wonosobo ini menyediakan beragam paket diantaranya paket rombongan 2d1n malam, paket suka-suka, backpaker serta rafting serayu.

Selain itu, mereka juga melayani rental kendaraan, reservasi, mice (meeting, incentive & exhibition), oubound, gathering family dan team building.

Sementara mengenai harga setiap paket bisa langsung anda tanyakan detailnya pada saat mendaftar. Namun sebagai informasi awal, yang termurah adalah perjalanan study selama 1 hari dengan biaya sebesar Rp. 150.000.

4. Kawan kurnia tour

Alamat: Jalan Ngesrep Timur 5 Dalam 2 No 8. Banyumanik, Semarang, Jawa Tengah (Basecamp I) – Jalan Dieng rt 2 Rw 1, Kejajar, Wonosobo (Basecamp II)Website: wisatadiengtour.netKontak: 085643281606 / 087832042888 / 085290682990 (Telp/WA) – kawankurniagroup@gmail.com (email)Harga Mulai: Rp. 115.000

Kawan kurnia tour menawarkan jasa tour berdurasi 1 hari, 2 hari 1 malam dan 3 hari 2 malam. Selain itu, mereka juga menyediakan paket honeymoon, rafting, camping dan outbound fungame.

Sedangkan untuk harganya sendiri bergantung pada jumlah rombongan dan jenis paket yang dipilih. Selengkapnya anda bisa langsung menghubungi nomor kontak di atas atau pun mengunjungi web mereka.

Namun yangtermurah yaitu paket 1 hari dengan rombongan 15 orang yang hanya dihargai Rp. 115.000 per orang. Biaya ini sudah termasuk makan 1 kali plus transportasi menggunakan shuttle lokasl tanpa AC.

5. Ladita tour

Alamat: Jalan Rawa Selatan III No.32 Jakarta Pusat 10550 – Indonesia (Kantor pusat) – Jalan Raya Cimanggu Pahlawan No.24 Bogor, Jawa Barat 16114 – Indonesia (Cabang Bogor)Website: laditatour.comKontak: 08 1218-2222-92 (Telp/WA kantor pusat) – info@laditatour.com (email kantor pusat) – 0251 38870424 (Telp/WA cabang bogor) – bogor@laditatour.com (email cabang bogor)Operasional: Senin-sabtu (09.00-17.00)Harga Mulai: Rp. 560.000

Baca Juga;  20 Tempat Wisata di Bontang Terbaru & Paling Hits

Biro perjalanan wisata yang berkantor di jakarta dan bogor ini menyediakan paket berdurasi 3 hari 2 malam dengan lebih dari 10 objek wisata tujuan.

Anda bisa mendaftar dengan harga mulai dari Rp. 560.000 untuk 6 orang. Harga ini sudah termasuk fasilitas dan pelayanan seperti transportasi ber-AC, penginapan, makan 4 kali, tiket masuk ke objek wisata hingga perlengkapan P3K.

6. Kompaktour

Alamat: Jln. ade irma suryani no. 1 jepara (pelabuhan kartini jepara)Website: kompaktour.comKontak: 085740601194 (Telp/WA) – kompaktour@gmail.com (Email)Harga Mulai: Rp. 370.000

Kompaktour menyediakan paket 2 hari 1 malam dengan biaya mulai dari Rp. Rp. 370.000 per orang. Biaya ini sudah termasuk fasilitas dan pelayanan seperti transportasi, makan 1 kali, tiket masuk lokasi wisata, pemandu wisata dan air mineral (2 botol).

Sementara objek wisata yang akan dikunjungi adalah bukit sunrise sikunir, desa sembungan, telaga warna, komplek candi arjuna, kawah sikidang, pusat oleh2 Wonosobo dan museum theatre.

7. Mypermatawisata

Alamat: Komplek Departemen Keuangan Jalan Ambulombo No.9B Karang Tengah, Tangerang, Banten 15157Website: mypermatawisata.comKontak: 021 – 22797801 (Call only)Operasional: setiap hari (08.00 – 17.00)Harga Mulai: Rp. 499.000

Mypermatawisata menawarkan paket 3 hari 2 malam dengan dua harga berbeda, yakni paket 3H2N berharga mulai dari Rp. 499.000 dan paket family 3H2N berharga Rp. 1.000.000.

Objek-objek wisata yang dituju ialah telaga warna, kawah sikidang, bukit ratapan angin dan candi arjuna.

Sedangkan fasilitas serta layanan yang akan anda dapatkan diantaranya transportasi, homstay, makan 5 kali, pemandu wisata, tiket masuk serta asuransi perjalanan.

8. Nusantaratrip

Alamat: Jalan Hamid Rusdi Timur No 350,Malang, Jawa Timur (Kantor malang) – Jalan Urip Sumoharjo No 18 Magelang, Jawa Tengah (Kantor magelang)Website: nusantaratrip.comKontak: 081231226281 / 08579111173 (Telp/WA) – tour@nusantaratrip.com (Email)Harga Mulai: Rp. 530.000

Nusantaratrip telah menjadi penyedia jasa travel sejak tahun 2011. Untuk ke dieng, mereka menawarkan perjalanan 2 hari 1 malam dengan harga mulai dari Rp. 530.000 per orang.

Baca Juga;  10 Barbershop Terbaik di Kediri Yang Banyak Diminati Karena Hasilnya Bagus dan Murah

Dengan biaya tersebut, anda akan diajak untuk menyaksikan keindahan golden sunrise bukit sikunir dan mengeksplore budaya serta kearifan lokal masyarakat setempat.

Sementara fasilitas dan pelayanan yang akan anda peroleh yakni transportasi, tiket masuk, homstay, driver, pemandu dan air mineral.

9. Dieng platour

Alamat: Jalan Dieng Km 17 Wonosobo, Jawa TengahWebsite: diengtour.co.idKontak: 0811-260-969 (Telp/WA) – info@diengtour.co.id (Email)Harga Mulai: Rp. 150.000

Tercatat sudah lebih dari 1.500 wisatawan yang telah melakukan perjalanan wisata menggunakan jasa perjalanan wisata ini.

Paket yang ditawarkan yakni perjalanan 1 hari, 2 hari 1 malam dan 3 hari 2 malam. Untuk perjalanan 3 hari 2 malam, anda bisa mengikutinya dengan biaya mulai dari Rp. 150.000 rupiah saja. Dengan biaya itu, anda akan diajak berkeliling ke lebih dari 15 objek wisata yang ada.

Sementara mengenai fasilitas yang akan anda dapatkan yakni diantaranya transportasi, pemandu wisata, driver, tiket wisata dan air mineral.

10. Diengfuntrip

Alamat: Dieng km 0. Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara, Jawa TengahWebsite: diengfuntrip.comKontak: 083124109774 / 081319393795 (Telp/WA)Harga Mulai: Rp. 150.000

Dengan dukungan tim work yang sudah berpengalaman, diengfuntrip dipercaya akan memberikan pengalaman berlibur yang lebih berkesan dan sulit terlupakan.

Penyedia jasa tour ini memiliki 3 paket unggulan dengan durasi 1 hari, 2 hari 1 malam dan juga 3 hari 2 malam.

Untuk perjalanan 3 hari 2 malam yang bisa diikuti dengan biaya mulai dari Rp. 150.000, anda akan diajak berkeliling mulai dari komplek candi arjuna hingga ke bukit sidengkeng.

Fasilitas dan layanan yang akan anda dapatkan yaitu driver lokal berpengalaman, penginapan, makan 7 kali, tiket wisata, pemandu dan souvenir.

Selain itu, mereka juga melayani rental mobil dan jasa booking penginapan.

Demikianlah jasa paket wisata dieng yang bisa digukanan apabila anda menginginkan liburan yang lebih praktis.

Dengan menggunakan jasa tour, dipastikan kualitas liburan anda juga akan semakin istimewa tanpa diganggu oleh urusan-urusan teknis diluar aktivitas wisata.