Wisata  

33 Tempat Wisata di Malang Terbaru & Paling Hits

Avatar
33 Tempat Wisata di Malang Terbaru & Paling Hits

www.daytekno.com – Malang merupakan salah satu kota yang wajib Anda kunjungi saat bermain main ke Jawa Timur karena kotanya cukup nyaman dan indah. Cuacanya yang dingin membuat banyak orang betah, bahkan ingin mengunjunginya berkali kali. Selain itu, terdapat banyak destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam dan taman bermain yang menakjubkan. Anda dapat pergi ke berbagai tempat unik di Malang bersama partner liburan.

Apa saja tempat manarik di kota ini? Berikut 33 rekomendasi tempat wisata terbaik di Malang yang patut Anda kunjungi untuk liburan yang lebih berkesan.

1. Kampung Warna Warni Jodipan

Beberapa kota memiliki konsep yang sama, yaitu mengubah perkampungan kumuh menjadi sebuah objek wisata yang menarik. Malang menjadi salah satunya dengan mengubah kampung jodipan sebagai destinasi wisata yang berkonsep warna warni. Mulai dari warna rumah, jalanan, hingga pernak perniknya.

Tiket masuk yang Anda harus bayar adalah tiga ribu rupiah untuk seharian dan biaya parkir lima ribu rupiah. Tempat wisata ini dibuka mulai pukul 7 pagi hingga 6 malam.

Lokasi: Jodipan, Kec. Blimbing, Kota Malang.

2. Kampung 3D

Kampung tematik kedua setelah kampung Warna Warni ini masih berada di lokasi yang sama. Anda dapat menikmati suguhan menarik karena setiap spot foto di tempat ini dibuat tiga dimensi, seperti gelas terbalik, sayap, hingga aliran sungai.

Memasuki kawasan wisata ini dapat Anda lewati melalui jembatan kaca di kampung warna warni, tetapi memasukinya pun harus tetap membayar tiket. Harga tiket dibandrol sangat ramah di kantong, yaitu tiga ribu rupiah.

Lokasi: Jl. Temenggungan Ledok, Kesatrian, Kec. Blimbing, Kota Malang.

3. Kampung Biru Arema

Diberi nama seperti ini karena Malang memiliki klub sepak bola kebanggan yang memakai warna biru sebagai ciri khasnya. Destinasi wisata satu ini memiliki keunikan karena Anda dapat melihat display dengan tulisan dan logo Arema di salah satu sudutnya.

Hal yang paling menarik dari kampung ini adalah menjadi replikasi cantik dari Santorini di Yunani dan Chefchaouen di Maroko. Harga tiketnya sangat terjangkau yaitu tiga ribu rupiah dan biaya parkir dua ribu rupiah.

Lokasi: Kiduldalem, Kec. Klojen, Kota Malang.

4. Hawai Waterpark

Menjadi salah satu waterpark yang besar di kota bunga dan wajib dikunjungi saat berkunjung ke sinil Anda dapat menikmati wahana bernuansa air yang sangat menantang dengan harga yang ramah di kantong.

Wahana yang dapat Anda nikmati, yaitu wakiki beach atau kolam tsunami, Waimea stream river atau kolam arus, dan wahai water house yang cukup menantang. Tarif masuk di weekday sekitar 75 ribu rupiah, sedangkan weekend sekitar 110 ribu rupiah.

Lokasi: Jl. Graha Kencana Utara V, Karanglo, Banjararum, Kec. Singosari, Kab. Malang.

5. Malang Night Paradise

Malang memiliki rekomendasi terbaik untuk wisata di malam hari, yaitu Malang Night Paradise. Masih berada di lokasinya yang sama dengan Hawai Waterpark, wisata ini buka mulai pukul 6 malam hingga 11 malam. Wahana yang dapat Anda nikmati, seperti atraksi lampu gemerlap di Taman Lampion yang dimeriahkan Dancing Water Fountain dan Lighting Tunnel. Selain itu, Anda juga dapat menikmati menyusuri sungai dengan perahu di The Magic Journey.

Ada pula taman dinosaurus yang dilengkapi dengan replikanya, serta permainan Flying car dan digging site yang memanfaatkan pasir dan berbagai alat. Harga tiket masuk cukup terjangkau, yaitu 50 ribu rupiah di hari Senin sampai Kamis dan 65 ribu rupiah untuk hari Jumat hingga Minggu. Jika Anda ingin menikmati The Magic Journey dan Adventure Land, maka Anda harus mengeluarkan biaya tambahan karena tiket masuk belum termasuk dua wahana tersebut.

Lokasi: Jl. Raya Karanglo No.66, Karanglo, Balearjosari, Kec. Blimbing, Kota Malang.

6. Kebun Teh Wonosari

Masih berada di sekitar Malang Utara, Anda dapat menikmati asrinya Kebun Teh Wonosari untuk mendapatkan spot yang instagrammable. Selain itu, terdapat pula pusat pembelian oleh oleh yang menawarkan berbagai jenis teh.

Anda hanya mengeluarkan biaya 15 ribu rupiah di weekdays dan 20 ribu rupiah saat weekend. Perjalanan yang harus ditempuh pun tidak terlalu lama dan tersedia berbagai macam kendaraan yang dapat mengantarkanmu ke Lawang.

Lokasi: RT.04/RW.07, Bodean Putuk, Toyomarto, Kec. Singosari, Kab. Malang.

7. Flora wisata San Terra de Lafonte

Melipir ke daerah Pujon karena Malang memiliki destinasi wisata baru yang dibuka akhir tahun lalu. Mengusung konsep taman wisata yang ditumbuhi bunga dan dilengkapi replika bangunan dari berbagai negara. Tersedia berbagai jenis tanaman yang beraneka warna, sehingga cocok untuk Anda yang menyukainya.

Harga tiket 20 ribu rupiah saat hari aktif kerja dan 25 ribu rupiah saat akhir pekan. Destinasi ini beroperasi mulai pukul 9 pagi hingga 5 sore.

Lokasi: Desa Pandesari, Kec. Pujon, Kab. Malang.

Baca Juga;  10 Referensi Wisata Air Terjun Paling Hits di Bali Yang Instagramable Banget dan Mudah Dijangkau

8. Desa Wisata Pujon Kidul

Desa yang berada di derah Pujon Kidul ini membuka destinasi yang sangat ciamik dan menarik. Anda hanya perlu membayar tiket seharga 5 ribu rupiah untuk menikmati beragam sajian di dalamnya. Wahana yang ada di kawasan ini pun tidak memerlukan tiket tambahan, cukup menukarkan tiket masuk dengan tiket bermain.

Tidak hanya itu, Anda juga dapat menikmati sajian berbagai makanan di Café Sawah dengan harga yang cukup ramah di kantong.

Lokasi: Krajan, Pujon Kidul, Kec. Pujon, Kota Malang.

9. Taman Kelinci Pujon

Masih di area Pujon yang sangat sejuk dan dingin, sehingga nyaman untuk berlibur. Anda dapat mengunjungi taman kelinci yang memiliki berbagai jenis kelinci untuk berswafoto bersamanya. Selain itu, terdapat pula Rumah Hobbit dan Taman Stroberi yang menjadi wahana menarik lain di tempat yang sudah cukup populer ini.

Harga yang harus Anda keluarkan sekitar 10 ribu rupiah untuk bermain dengan kelinci sampai puas mulai dari pukul 8 pagi hingga 5 sore.

Lokasi: Jurangrejo, Desa Pandesari, Kec. Pujon, Kab. Malang.

10. Boonpring Andeman

Ingin menikmati destinasi wisata yang mirip dengan Jepang? Boonpring Andeman menjadi salah satu jawaban yang tepat karena menawarkan hutan bambu asri seperti di Jepang. Salah satu sudut di hutan bambu ini mirip dengan Sagano Bamboo Forest yang terletak di Kyoto, Jepang.

Terdapat berbagai wahana menarik, seperti perahu angsa, boat, ATV, panahan, bola air, dan kolam renang. Tiketnya sangat murah, yaitu 10 ribu rupiah untuk dewasa dan 5 ribu rupiah untuk anak anak.

Lokasi: Jl. Andeman, Kampung Anyar, Sanankerto, Kec. Turen, Kab. Malang.

11. Jawa Timur Park 1

Menjadi salah satu taman bermain yang cukup ramai dikunjungi, baik di hari libur maupun hari efektif. Destinasi ini menawarkan dua konsep wisata, yaitu indoor dan outdoor. Wisata indoor menampilkan berbagai kekayaan dan keragaman Indonesia.

Sedangkan wisata outdoor ada berbagai macam wahana yang dapat menantang adrenalin, seperti roller coaster, pendulum, ataupun spinning coaster. Harganya pun cukup terjangkau, yaitu 75 ribu rupiah saat weekday.

Lokasi: Jl. Kartika No.2, Sisir, Kec. Batu, Kota Malang.

12. Jawa Timur Part 2

Kota Malang tidak memiliki kebun binatang, tetapi memiliki Batu Secret Zoo atau disebut juga Jatim Park 2. Menampilkan berbagai binatang, bahkan yang langka sekalipun agar masyarakat Malang dan sekitarnya dapat melihat dari dekat.

Selain itu, ada juga berbagai permainan, kolam renang untuk anak dan dewasa, serta food court. Anda dapat menikmatinya dengan tiket seharga 100 ribu rupiah saat weekday, sedangkan 130 ribu rupiah saat weekend.

Lokasi: Jl. Oro-Oro Ombo No.9, Temas, Kec. Batu, Kota Malang.

13. Jawa Timur Park 3

Destinasi wisata satu ini tergolong baru dan masih terus diperbarui agar semua wahananya dapat Anda nikmati. Bagi para pecinta fotografi, tempat ini cocok untuk dikunjungi karena ada banyak spot menarik dan cantik.

Anda dapat mengunjungi The Legend Star, Dino Park, Milenial Glow Garden, dan menyuguhkan berbagai landmark di berbagai belahan dunia salah satunya Indonesia. Jam operasional dari Jatim Park 3 ini mulai dari pukul 12 siang hingga 9 malam.

Lokasi: Jl. Ir. Soekarno No.144, Beji, Kec. Junrejo, Kota Malang.

14. The Bagong Adventure Museum Tubuh

Berada dalam satu kawasan dengan Jatim Park 1, sehingga Anda pun dapat membeli tiket terusan. Menjadi salah satu destinasi yang cocok untuk menambah ilmu karena menjelaskan organ tubuh manusia, mulai dari pembuluh darah hingga organ.

Tidak hanya itu, Anda juga bisa melihat ruang jenazah yang dipakai sebagai pembelajaran. Yang paling menarik, di sini juga ada pemeriksaan medis secara gratis, sehingga Anda dapat medical check up di sini.

Lokasi: Jl. Kartika No.2, Sisir, Kec. Batu, Kota Malang.

15. Batu Night Spectacular

Masih di area batu, destinasi wisata ini cukup populer karena dapat Anda kunjungi di malam hari bersama keluarga. Berbagai wahana dapat Anda nikmati, seperti Drop n Twist, Go Kart, dan ada pula Dancing Fountain.

Tidak hanya itu, Anda juga bisa membeli berbagai oleh oleh khas Malang dan Batu di daerah di pintu keluar. Harga tiket sekitar 30 ribu rupiah saat weekday dan 40 ribu rupiah saat weekend, tetapi beberapa jenis wahana masih dikenakan tarif terpisah.

Lokasi: Jl. Hayam Wuruk No.1, Oro-Oro Ombo, Kec. Batu, Kota Malang.

16. Alun Alun Kota Batu

Tidak lengkap rasanya jika tidak menyempatkan waktu sejenak untuk menikmati indahnya kota Batu. Anda dapat mengunjungi alun alun kota yang terkenal dengan apelnya ini di saat sore hari sambil melihat matahari kembali ke peraduannya.

Jika beruntung, bianglala besar juga bisa Anda naiki dengan harga tiket yang sangat murah, yaitu 3 ribu rupiah. Menikmati kota Batu dari ketinggian bianglala sambil makan makanan khas Batu, yaitu Pos Ketan Legenda.

Baca Juga;  10 Oleh-Oleh Khas Banjarnegara yang Wajib Anda Bawa Pulang

Lokasi: Jl. Munif No.23, Sisir, Kec. Batu, Kota Batu.

17. Taman Selecta

Masih dengan konsep bunga bunga dan taman bermain di ketinggian kota Batu membuat udara dan suasana sangat sejuk. Anda dapat melihat keindahan berbagai jenis bunga yang beraneka warna dan wahana lainnya, seperti perahu ayun, sky bike, dan flying fox.

Tidak hanya itu, Taman Selecta juga menawarkan kolam renang untuk anak anak ataupun dewasa. Harga tiket yang harus dikeluarkan sekitar 40 ribu rupiah dengan rentang waktu pukul 6 pagi hingga 5 sore.

Lokasi: Jl. Raya Selecta No.1, Tulungrejo, Kec. Bumiaji, Kota Batu.

18. The Onsen Hot Spring Resort

Penginapan ala Jepang satu ini menawarkan berbagai spot menarik sebagai replika negeri Sakura, tetapi tidak perlu khawatir karena menikmatinya tidak harus menginap di dalamnya. Anda cukup membayar 50 ribu rupiah untuk menikmati berbagai wahana, seperti taman Negeri Sakura dan Torii Gate yang khas dari Kuil Shinto.

Bahkan ada pula penyewaan yukata untuk laki laki dan perempuan, serta masih ada Genki Onsen dengan biaya 150 ribu rupiah tiap kepala.

Lokasi: Jl. Arumdalu No.98, Songgokerto, Kec. Batu, Kota Batu.

19. Kusuma Agrowisata

Kota Batu terkenal dengan buah apel, sehingga Anda pun wajib mencicipi apel langsung dari pohonnya. Oleh karena itu, mengunjungi Kusuma Agrowisata harus masuk dalam daftar destinasi wisatamu ke kota Apel ini.

Biaya yang harus dikeluarkan sekitar 65 ribu rupiah dengan beberapa fasilitas, yaitu memetik apel, makan apel di tempat, tiket masuk waterpark, dan mengunjungi De Tjangkul. Jam operasionalnya mulai dari pukul 7 pagi hingga 5 sore.

Lokasi: Jl. Abdul Gani Atas, Ngaglik, Kec. Batu, Kota Batu.

20. Museum Angkut

Menjadi salah satu destinasi yang wajib Anda kunjungi jika beribur ke kota Malang, Batu, dan sekitarnya. Pasalnya, Museum Angkut adalah tempat wisata pertama yang menyuguhkan berbagai motor klasik hingga modern.

Bukan hanya itu, ada juga spot yang didesain sesuai dengan konsep suatu negara atau tempat, seperti Pecinan, Betawi, Buckingham Palace, Menara Eiffle, dan masih banyak lainnya. Harga tiketnya pun hanya sekitar 100 ribu rupiah.

Lokasi: Jl. Terusan Sultan Agung No.2, Ngaglik, Kec. Batu, Kota Batu.

21. Lumbung Stroberi Batu

Destinasi wisata yang terbilang cukup baru di kota Batu ini wajib Anda kunjungi karena menawarkan pengalaman menarik untuk memetik buat stroberi. Biaya yang harus Anda keluarkan dihitung per paket, sekitar 30 ribu rupiah.

Fasilitas yang diperoleh, antara lain caping, keranjang, gunting, dan jus stroberi yang dapat Anda minum saat lelah. Buah yang telah dipetik dapat dibawa pulang, tetapi harus membayar biaya sebesar 6 ribu rupiah tiap ons.

Lokasi: Jl. Patimura Gg. III No.37, Temas, Kec. Batu, Kota Batu.

22. Candi Badut

Wisata sejarah selalu menarik untuk diulik lebih dalam karena Anda dapat menambah ilmu yang semakin luas mengenai daerah tersebut. Candi Badut adalah candi tertua di daerah Jawa Timur dan hingga saat ini biasanya masih dipakai untuk upacara umat Hindu.

Bagi pengunjung yang ingin menikmati keindahan alam, taman yang rapi, dan belajar sejarah tidak ada tarif tetap. Akan tetapi, pengunjung dapat memberikan biaya suka rela untuk biaya perawatan.

Lokasi: Jl. Candi 5D, Doro, Karangwidoro, Kec. Dau, Kota Malang.

23. Pantai Balekambang

Menjadi salah satu destinasi pantai yang wajib dikunjungi karena memiliki ciri khas yang tidak Anda temukan di tempat lain. Diklaim mirip Tanah Lot Bali karena bentuknya yang serupa, seperti adanya jembatan panjang dan pura di tengahnya.

Keindahan pantainya tetap menjadi daya tarik yang tidak tergantikan dan tentu saja ombaknya yang cukup tinggi khas pantai Selatan. Berada di daerah Bantur, kabupaten Malang tidak membuatnya sepi pengunjung.

Lokasi: Desa Srigonco, Kec. Bantur, Kab. Malang.

24. Agro Tawon Rimba

Sesuai dengan namanya, Anda akan disambut dengan patung lebah yang cukup besar warna cokelat. Destinasi ini memberikan edukasi kepada para pengunjung dengan melihat dan memanen madu dari sarangnya.

Peternakan lebah yang ada di sana membuatnya ramai dikunjungi karena pengunjung juga dapat menikmati hasil olahan madu, sepeti jus jambu madu, es madu, dan produk lainnya. Objek wisata ini berada di Bedali, Lawang, Kabupaten Malang.

Lokasi: Jl. Indrokilo Selatan, Polaman, Bedali, Kec. Lawang, Kab. Malang.

25. Pemandian Kalireco

Masih berada di daerah Lawang, Anda dapat menikmati pemandian dengan keindahan alam yang sangat cantik. Kalireco ini baru saja dibuka sebagai destinasi wisata dengan sumber mata air alami. Pemandian ini sangat sejuk karena juga didukung dengan banyaknya pohon rindang yang ada di kawan tersebut.

Anda dapat berenang, berswafoto, dan menghilangkan rasa penat di Kalireco. Menariknya, pemandian ini tidak menarik tarif tiket untuk setiap pengunjung.

Baca Juga;  Coban Kethak Kasembon Malang

Lokasi: Jl. Sumber Waras 2 No.97, Krajan, Kalirejo, Kec. Lawang, Kab. Malang.

26. Coban Talun

Salah satu destinasi wisata air terjun yang wajib Anda kunjungi di kota Batu karena berbagai keindahan yang ditawarkan. Anda dapat menikmati trekking yang cukup menantang dan menikmati suasana yang asri.

Tidak hanya itu, bagi para pecinta fotografi dapat hunting foto dengan background menarik di kebun bunga dan berbagai spot yang instagrammable. Jika Anda ingin camping, objek wisata ini menjadi pilihan tepat dengan tawaran harga yang terjangkau.

Lokasi: Tulungrejo, Kec. Bumiaji, Kota Batu.

27. Eco Green Park

Wisata bersama keluarga harus memiliki destinasi yang tepat, Eco Green Park menjadi salah satu pilihan terbaik. Terdapat taman ekowista dengan nilai edukasi yang sangat tinggi, seperti Hanoman Bioskop Dome 3D, World of Parrot dan Parrot Show, Owl House, Jungle Adventure, Taman Biogas, Insectarium, Kolam Ikan Koi, dan masih banyak wahana lainnya. Anda dapat menikmati semuanya dengan tiket seharga 55 ribu rupiah saat weekday.

Lokasi: Jl. Oro-Oro Ombo No.9A, Sisir, Kec. Batu, Kota Batu.

28. Museum Kesehatan Jiwa

Dibuka kali pertama pada tahun 2009 untuk edukasi tentang kedokteran dan kesehatan jiwa manusia. Oleh karena itu, museum ini didirikan dengan berbagai alat alat kedokteran yang pernah dipakai untuk berperang melawan penyakit manusia.

Sekitar 700 koleksi yang dimiliki museum ini, tetapi belum semuanya dipajang karena keterbatasan tempat. Anda dapat mengajak anak anak ataupun teman untuk mengunjungi wisata edukasi yang berada di Lawang ini.

Lokasi: RSJ Dr. Radjiman Wediodiningrat, Krajan Utara, Sumber Porong, Kec. Lawang, Kab. Malang.

29. D’Topeng Museum

Berada dalam satu kawasan yang sama dengan Museum Angkut, museum satu ini memiliki berbagai koleksi yang cukup beragam. Sesuai dengan namanya, tentu saja banyak topeng yang dipajang, tetapi Anda juga dapat melihat berbagai benda bersejarah pada masa Kerajaan Majapahir.

Karena koleksi dan dekorasinya, tempat ini diklaim mirip dengan Rumah Topeng dan Wayang Setiadarma yang ada di Bali. Anda cukup membayar 25 ribu rupiah untuk berkunjung ke sana.

Lokasi: Jl. Terusan Sultan Agung No.2, Ngaglik, Kec. Batu, Kota Batu.

30. Pura Luhur Giri Arjuno

Pura adalah tempat ibadah untuk umat Hindu, tetapi beberapa Pura membuka tempat untuk dijadikan destinasi wisata. Pura Luhur Giri Arjuno adalah salah satunya, sehingga dapat Anda kunjungi untuk menikmati berbagai keindahan alamnya. Terdapat pula kebun apel, sehingga udara dan suasananya terasa sejuk.

Oleh karena itu, tidak heran para pengunjung datang ke tempat ini untuk wisata edukasi, menyegarkan pikiran, dan tempat untuk mendapat ide baru.

Lokasi: Tulungrejo, Kec. Bumiaji, Kota Batu.

31. Pantai Ngliyep

Menjadi salah satu destinasi pantai yang wajib Anda kunjungi, Pantai Ngliyep ini berada di daerah Donomulyo yang berjarak sekitar 62 km dari pusat kota. Anda dapat menikmati objek wisata yang masih sangat asri dan masih terjaga ekosistemnya.

Pasir putih yang ada di pantai ini menjadi daya tarik yang cukup menarik. Tidak heran jika tempat ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan, tetapi tentu tetap menjaga kebersihan agar lokasi tidak tercemar dan kotor.

Lokasi: Desa Kedungsalam, Kec. Donomulyo, Kab. Malang.

32. Air Terjun Sumber Pitu

Berkunjung ke Tumpang, tidak lengkap jika tidak menjajal destinasi air terjun dengan sumber sebanyak 7 buah sekaligus yang jatuh di satu tempat. Keindahan alamnya tidak perlu diragukan karena asri dan gemericik air sangat menenteramkan.

Paduan air yang jatuh, hijaunya rimbun daun, dan tebing membuat pesona sangat eksotis. Oleh karena itu, Anda patut memasukkan air terjun satu ini ke dalam daftar liburanmu di kota Malang, tepatnya di Duwet Krajan.

Lokasi: Duwet Krajan, Kec. Tumpang, Kab. Malang.

33. Pulau Sempu

Destinasi satu ini menjadi destinasi yang wajib Anda kunjungi karena menjadi tempat hits hingga saat ini. Pulau Sempu ini terkenal karena medannya yang tidak mudah, sehingga sangat rawan jika pergi tanpa tour guide.

Anda dapat menikmati berbagai spot menarik untuk foto dan tentu pengalaman baru, seperti Segara Anakan. Tidak hanya itu, pastikan Anda juga menikmati pemandangan pantai dan tebing pantai yang tidak ada di pantai lainnya.

Lokasi: Desa Tambakrejo, Kec. Sumbermanjing Wetan, Kab. Malang.

Pergi berlibur ke kota baru sering kali melewatkan destinasi menarik karena kurangnya waktu dan biaya. Oleh karena itu, Anda harus menyusun jadwal dengan mendata beberapa tempat wisata yang ingin dikunjungi. Malang Raya menyuguhkan berbagai objek wisata yang menarik dengan lokasi yang berbeda beda. Dengan begitu, Anda harus menyusun tempat yang berada dalam satu lokasi yang sama agar waktu liburanmu dihabiskan dengan efektif.