www.daytekno.com – Sccc membeberkan kalau kasus match fixing Dota 2 yang terjadi di Tiongkok tidak hanya melibatkan para pemainnya, tetapi juga Manager tim.
Banyak penggemar Dota 2 sudah tidak asing dengan namanya match fixing di dalam sebuah pertandingan scene kompetitif. Biasanya match fixing ini menawarkan jumlah uang lebih banyak untuk bisa sengaja mengalah agar tim musuh yang dihadapi bisa menang.
Kasus ini pun tentunya membuat para penggemar Dota 2 kecewa karena di balik setiap pertandingan tersebut sudah ada yang mengatur jalan permainan.
Legenda Dota 2 asal Tiongkok Sccc, baru-baru ini mengungkapkan bahwa tidak hanya pemain saja namun manajer tim juga ikut terlibat dalam pertandingan palu agar bisa mendapatkan lebih banyak uang.