PO Mansion Jadi yang Pertama yang Operasikan Legacy SR3 Ultimate Double Glass

Avatar

www.daytekno.com – Bodi Legacy SR3 yang meluncur di GIIAS 2022 sudah mulai banyak ditemui di jalanan. Misalnya seperti unit milik PO Mansion yang baru saja keluar dari Karoseri Laksana di Ungaran, Jumat (14/10/2022).

Unit yang keluar kali ini menggunakan bodi Legacy SR3 XHD Ultimate. Artinya, dimensi tingginya adalah 3,89 meter dan punya sentuhan khusus karena memakai opsi Ultimate.

Untuk tampilan luar, bodi diberi warna biru muda dan ada kombinasi warna abu-abu di bagian bawah dan gari kuning yang memanjang. Livery yang digunakan pun sederhana, hanya tulisan Mansion yang besar di sisi samping.

Bisa dilihat, siluet dari Legacy SR2 yang lama masih terlihat dari bagian samping. Tetapi, lampu depan Legacy SR3 kini lebih modern dan besar, sudah full LED juga dan lampu sein yang ukurannya lebih besar di spion.

Kemudian, pada bagian bando juga diberi logo Mansion yang menyala ketika gelap. Uniknya lagi, opsi Ultimate dipilih PO Mansion, artinya ada detail-detail bodi yang berbeda dibanding SR3 standar.

Bisa dilihat di bagian samping, ada lekukan bodi yang memanjang dari sisi depan sampai belakang. Selain itu, di pilar paling belakang ada lampu tambahan yang bergerak naik turun.


Sentuhan lain pada opsi Ultimate ada di bagian kabin, di mana ada ornamen yang diberi warna emas doff. Kemudian pada bagasi di atas kepala penumpang juga disematkan bahan soft touch yang empuk.

Unit milik PO Mansion ini jadi SR3 XHD Ultimate Double Glass pertama yang beroperasi di jalur AKAP, tepatnya Mengwi-Jepara. Sebelumnya sudah hadir milik PO SAN, namun unitnya memakai model Panorama Ultimate.

Baca Juga;  Modifikasi Toyota Kijang Innova Lawas Bertenaga Buas

”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website kompas.com. Situs https://www.daytekno.com adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs https://www.daytekno.com tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”