www.daytekno.com – JAKARTA — Suzuki tak mau ketinggalan memanfaatkan momen GIIAS 2021. Mereka juga siap menghadirkan model baru di pameran yang berlangsung 11-21 November mendatang di ICE BSD, Tangerang Selatan. Nah, Suzuki bahkan sudah melansir beberapa teaser soal produk baru itu. Kira-kira apa ya?

Setidaknya PT Suzuki indomobil Sales (SIS) sudah memperlihatkan tiga teaser untuk produk terbarunya yang hadir dalam waktu dekat. Suzuki mengklaim produk terbaru ini hadir dengan desain eksterior dan interior menarik serta berbagai fitur canggih untuk menunjang kegiatan berkendara para penggemar mobil Suzuki. Tampilannya menurut Suzuki termasuk sporty, atraktif dan modern.

“Sebagai salah satu Agen Pemegang Merek di pasar otomotif Indonesia kami akan terus menstimulasi pasar dengan memberikan produk-produk serta layanan berkualitas sebagai bentuk apresiasi kami terhadap konsumen. Kami berharap, lewat produk-produk baru yang akan kami luncurkan ke depannya dapat memenuhi kebutuhan serta memudahkan konsumen dalam memilih dan memiliki kendaraan impian,” terang Donny Saputra, 4W Marketing Director PT SIS dalam keterangannya, Kamis (4/11/2021).

Dalam teaser tersebut diperlihatkan detil-detil bagian kendaraan. Misal bagian jok yang hadir dengan jahitan merah yang sporty dipadukan dengan penggunaan bahan kulit berwarna hitam. Teaser lainnya memperlihatkan bentuk DRL bumerang di rumah foglamp, serta detil bagian side skirt dan fender yang mendapat sentuhan list merah. Produk baru ini akan dikenalkan pada 11 November mendatang, atau pas saat GIIAS berlangsung.

Dari teaser ini banyak yang sudah menebak Suzuki akan menghadirkan Ertiga Sport edisi terbatas. Ini terlihat dari pendekatan yang serupa saat dulu memperkenalkan Ertiga Sport pertama kali. Di media sosial bentuk kendaraan ini juga sudah terlihat utuh dan memang tidak berbeda dengan varian edisi khusus tersebut.

Baca Juga;  Mobil-Mobil Bintang Transformers 7 Terkuak, Nissan GT-R Jadi Musuh Autobots

Edisi khusus tersebut memperlihatkan penerapan cat hitam untuk bagian atap, stiker sporty, bodikit, serta spion berwarna hitam. Dari informasi yang didapat , kemungkinan edisi khusus ini akan mendapat sentuhan teknologi E-Mirror seperti di XL7. Edisi ini juga ditawarkan dengan jumlah terbatas khusus untuk penggemar mobil Suzuki.

Tak hanya itu, ada dua model lagi yang disebut-sebut akan diboyong Suzuki di GIIAS 2021 mendatang. Ada nama Suzuki Vitara Brezza dan Suzuki S-Presso yang sudah dipasarkan di India sejak September 2019.

Nama Vitara Brezza cukup kencang dihembuskan. Maklum ia akan bermain di segmen SUV berukuran kecil yang tengah berkembang. Vitara Brezza dibekali mesin bensin 1,5 liter yang juga dipakai Suzuki Ertiga akan menjadi rival bagi Toyota Raize, Daihatsu Rocky, Kia Sonet, dan Nissan Magnite. Kebetulan di segmen ini Suzuki belum memiliki jagoan. Suzuki saat ini memiliki tiga model SUV yang mengisi segmen city car (Suzuki Igniz), Suzuki XL7 (Low SUV), Suzuki S-Cross (Compact SUV), dan Suzuki Jimny (Compact SUV 4×4).

Kedua ada nama Suzuki S-Presso yang juga ramai dirumorkan masuk Indonesia. Mobil ini bermain di segmen City Car. Hanya saja, Suzuki sudah memiliki Ignis yang dipasarkan di Indonesia. Model ini dibekali mesin bensin tipe K10B tiga silinder berkubikasi 1.000cc. Mesin tersebut juga sudah berstandar emisi BS6 atau setara dengan Euro4. Mesin ini mampu menghasilkan daya sebesar 68 hp pada 5.500 rpm dan torsi 90 Nm di 3.500 rpm. S-Presso dibekali transmisi manual dengan 5 kecepatan.

Seperti apa detilnya? Kita harus menunggu pameran GIIAS yang akan hadir pekan depan. (SETYO ADI/RAJU)

”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website carvaganza.com. Situs https://www.daytekno.com adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs https://www.daytekno.com tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”

Baca Juga;  Demi Mobil Listrik, Mercedes-Benz Produksi Baterai Solid State yang Waktu Casnya Cepat
0

Bagikan:
x